CIANJURUPDATE.COM – Ramzi akhirnya memutuskan untuk maju sebagai calon wakil bupati mendampingi dr Mohammad Wahyu dalam Pilkada Kabupaten Cianjur 2024.
Keputusan ini diambil setelah Ramzi mempertimbangkan berbagai faktor, termasuk permintaan dari sejumlah daerah di Jawa Barat yang mendorongnya untuk ikut serta dalam kontestasi politik.
Dalam wawancaranya pada Rabu (28/8/2024), Ramzi mengungkapkan bahwa keputusan tersebut tidak diambil secara terburu-buru.
“Setelah berdiskusi panjang dengan istri, kami memikirkan hal ini dengan matang. Dokter Wahyu dan istrinya sama-sama memiliki latar belakang pendidikan yang sangat baik sebagai dokter. Akhirnya, setelah mempertimbangkan segala sesuatunya, saya memutuskan untuk menerima tawaran ini,” jelas Ramzi.
Ramzi juga menambahkan bahwa keputusannya untuk terjun ke politik bukanlah demi kepentingan pribadi.
“Kalau saya hanya mementingkan diri sendiri, saya bisa terus menjalani kegiatan di dunia hiburan tanpa harus repot-repot terjun ke politik. Namun, saya menjalani ini semua dengan niat tulus untuk Cianjur. Modal saya hanyalah niat baik,” tegasnya.
BACA JUGA: Bukan Warga Asli Cianjur Tapi Jadi Calon Wakil Bupati, Ramzi: Kesuksesan Bukan Berdasarkan Keturunan
Ia juga menyatakan bahwa kesejahteraan materi bukanlah motivasi utamanya.
“Kalau soal uang, saya bisa terus bekerja di dunia hiburan dan mendapatkan penghasilan. Namun, seiring bertambahnya usia, saya merasa diberi kesempatan untuk berbuat lebih bagi masyarakat,” kata Ramzi.
Dukungan dari sejumlah partai politik seperti Nasdem, Gerindra, Partai Ummat, PSI, dan Partai Buruh juga menjadi faktor penting yang membuat Ramzi yakin untuk melangkah maju bersama Dokter Wahyu dalam Pilkada Cianjur 2024.
BACA JUGA: Deden Nasihin dan Neneng Efa Daftar ke KPU Untuk Pilkada 2024, Komitmen Wujudkan Cianjur BERKAH
-
Pemkab Cianjur Siapkan Pembinaan di Barak Militer untuk Pelajar Nakal -
FKRD Sabandar Dorong Desa Inklusif Lewat Musrenbang Remaja 2025 -
Suara Anak Muda Desa Sukamaju, FPRD Salurkan Aspirasi Remaja Lewat Musrenbang -
Imbas Perang Dagang AS-China, PHK Buruh di Cianjur Belum Tampak Signifikan -
Hari Buruh! UMK Cianjur Masih Paling Buncit Dibanding Daerah Perbatasan -
Waspada! Makanan Anak Berlabel Halal Diduga Tercemar Babi, Ini Daftar Produknya! -
Bupati Cianjur Akan Kaji Dampak Tembok Perusahaan Ambruk yang Ancam Pendangkalan Sungai -
Kawasan Kuliner Sinar Cianjur Mencekam, Aksi Brutal Diduga Geng Motor Serang Warga -
Pascabanjir Cianjur, Puluhan Penyintas di Sukaluyu Alami Gangguan Kesehatan -
Srikandi PLN Warnai Penyambungan Listrik Pelanggan Tegangan Menengah: Kartini Masa Kini Hadir untuk Ketahanan Energi Bangsa