CIANJURPDATE.COM - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Cianjur menunjukkan komitmen kuat dalam pembentukan karakter siswa dengan melibatkan peran aktif keluarga. Selain memberikan pembinaan intensif kepada 30 siswa SMP di barak militer, Disdikpora juga berencana menggelar pelatihan parenting bagi orang tua mereka. Kepala Dinas Disdikpora Kabupaten Cianjur, Ruhli, mengungkapkan bahwa langkah ini diambil sebagai upaya holistik dalam menangani permasalahan kenakalan remaja. BACA JUGA: Kebijakan Siswa Masuk Barak Militer Tuai Sorotan, Ono Surono Nilai Tidak Sesuai Aturan "Siswanya dibina di barak, orangtuanya juga akan kita bina dengan pelatihan parenting. Supaya mereka sadar dan paham bagaimana mengasuh anak dengan baik," ujar Ruhli pada Senin, 12 Mei 2025. Menurutnya, pelatihan parenting ini bertujuan untuk membekali para orang tua dengan pengetahuan dan keterampilan yang lebih mumpuni dalam menerapkan pola asuh yang efektif. Diharapkan, pemahaman yang mendalam mengenai dinamika perkembangan anak dan strategi komunikasi yang tepat dapat membantu mencegah munculnya perilaku negatif. BACA JUGA: Orang Tua Siswa Antusias Ikut Antarkan Anaknya ke Barak TNI Jalani Pembinaan Karakter "Jangan sampai anak selesai dibina di barak kembali lagi berulah karena salah pola asuh. Makanya tidak hanya anak, orangtua juga kami bina," tegas Ruhli. Terkait lokasi pelaksanaan pelatihan, Ruhli menjelaskan bahwa pihaknya masih dalam tahap penjajakan. "Apakah akan di barak atau ada tempat khusus masih didiskusikan dulu," pungkasnya.*** Editor: Dadan Suherman