Tutorial 6 Cara Jadi Barista Profesional dan Baik

2. Sering Berlatih Sendiri
Kopi yang mempunyai kualitas terbaik tidak akan datang sendiri dari tangan seorang barista. Untuk mendapatkan hal tersebut diperlukan komitmen dan kesabaran dengan tingkat tinggi.
Dengan hal tersebut bisa memunculkan feel dalam meracik kopi yang tidak bisa didapatkan dalam hitungan jari. Langkah yang bisa anda lakukan adalah lebih banyak latihan dalam proses pembuatan kopi.
Anda bisa juga belajar sendiri melalui buku, internet atau berdiskusi sesama para pecinta kopi. Jangan malu untuk bertanya kepada seseorang yang mempunyai ilmu lebih banyak, meski anda sering diberikan kegagalan di saat membuat minuman kopi.
3. Bergabung Pada Kelas Barista
Apabila kamu sudah mendapatkan ilmu dan pola pikir tentang kopi sudah terbentuk, maka tiba saatnya untuk bergabung pada beberapa kelas barista. Untuk kelas barista sendiri dibagi menjadi dua yaitu basic dan latte art.
Untuk kelas basic anda akan diajarkan mengenai teori dasar tentang dunia kopi mulai dari, jenis dan metode penyeduhan. Sedangkan, untuk kelas latte art akan diajarkan mengenai seni kopi yang lebih dalam lagi.
4. Bekerja di Coffee Shop atau Kedai Kopi
Langsung praktek dengan seorang barista yang profesional, anda bisa lebih dekat dan banyak mendapatkan ilmu lagi tentang kopi. Selain itu, anda yang ingin menjadi seorang barista kopi profesional bisa mengikuti program magang di salah satu kedai kopi.
Selama di masa program magang anda tidak hanya belajar tentang minum kopi saja. Akan tetapi, anda bisa bisa lebih banyak mendapatkan banyak rekan, tanggung jawab dan jenjang karir dengan menjadi seorang barista.