Perkokoh Persatuan Bangsa, Tjetjep Muchtar Soleh Sosialisasikan Pilar Kebangsaan di Desa Cikahuripan

Menu

Mode Gelap
Aliansi Masyarakat Gunung Gede Pangrango Tolak Proyek Geothermal di Cianjur Polres Cianjur Berhasil Tangkap Sindikat Judi Online Internasional Bayi Laki-laki Baru Lahir Ditemukan di Jembatan Cibeber Cianjur Habib Bahar Bin Smith Ditembak: Fakta Terbaru dan Penyelidikan Sebuah Motor Terbakar Saat Mengisi BBM di Cianjur, Ada Percikan Api

Berita · 19 May 2022 16:14 WIB

Perkokoh Persatuan Bangsa, Tjetjep Muchtar Soleh Sosialisasikan Pilar Kebangsaan di Desa Cikahuripan


					Anggota MPR RI, Drs. H. Tjetjep Muchtar Soleh, MM. saat menggelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Desa Cikahuripan Kecamatan Gekbrong, Rabu (18/5). Foto: Istimewa Perbesar

Anggota MPR RI, Drs. H. Tjetjep Muchtar Soleh, MM. saat menggelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Desa Cikahuripan Kecamatan Gekbrong, Rabu (18/5). Foto: Istimewa

CIANJURUPDATE.CO, Gekbrong – Dalam menjalankan salah satu tugasnya selaku Anggota MPR RI, Drs. H. Tjetjep Muchtar Soleh, MM. telah menggelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan MPR RI di Desa Cikahuripan Kecamatan Gekbrong, Rabu (18/5).

Dalam kegiatan tersebut, selain memberikan sosialisasi akan pentingnya 4 Pilar Kebangsaan yang harus dipahami dan diamalkan oleh masyarakat, sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) yang baik, momentum ini juga bisa menumbuhkan semangat persatuan, ruang silaturahmi dan momentum menyerap aspirasi masyarakat.

“Kegiatan Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan MPR RI seperti ini selain menjadi ruang silaturahmi juga sebagai upaya mengokohkan jiwa Pancasila termasuk menanamkan nilai persatuan dan solidaritas di tengah-tengah masyarakat,” ujar Tjetjep Muchtar Soleh, MM. Anggota Komisi VIII DPR RI/ MPR RI kepada wartawan.

Tak hanya itu, ia mengatakan seluruh penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di daerah semestinya dilaksanakan dengan mengedepankan nilai-nilai luhur bangsa.

Hal tersebut terdapat pada Pancasila, Undang Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dan Bhineka Tunggal Ika.

Menurut Tjetjep, substansi Empat Pilar MPR merupakan semangat yang sudah tertanam lama dalam jiwa bangsa. Hanya tinggal bagaimana upaya mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: Sudah Tidak ’Mood’ Berpolitik, Suranto: Bergerak di Aksi Sosial Saja

“Melalui sosialisasi ini dan pemberian buku panduan diharapkan masyarakat yang hadir pada acara tersebut bisa mensosialisasikan ulang kepada keluarga atau lingkungan sekitarnya,” ujarnya.

Dalam pelaksanaan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI ini selain dihadiri oleh Kepala Desa, Babinsa, Babinmas juga dihadirkan berbagai element masyarakat. Seperti para Ketua RT/ RW, perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda Pengurus Karang Taruna, dan ibu-ibu PKK.

Pada kesempatan tersebut juga hadir Asni Aprianti selaku Ketua Fraksi DPRD Kab. Cianjur sekaligus Sekretaris DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur yang menemani kehadiran Tjetjep Muchtar Soleh yang merupakan Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur. Termasuk hadir Usep Setiawan, Anggota DPRD Kabupaten Cianjur yang baru dilantik pada sebulan yang lalu.

Sementara itu, Kepala Desa Cikahuripan Kecamatan Gekbrong, H Tubagus Daud menyampaikan rasa terimakasih atas kehadiran Anggota Komisi VIII DPR RI/ MPR RI Tjetjep Muchtar Soleh, MM. yang telah bersedia hadir dan silaturahmi ke wilayahnya itu.

Menurutnya, 4 Pilar MPR ini selain sebagai ajang silaturahmi dengan masyarakat, juga interaksi sosial yang dapat dijadikan ruang edukasi dalam melawan Pandemi Covid 19 hingga saat ini.

“Saya ucapkan terimakasih atas kedatangan Anggota DPR/ MPR RI di Desa Cikahuripan. Kami berharap sosialisasi seperti ini mampu mempererat silaturahmi dengan bapak Tjetjep Muchtar Soleh yang merupakan Bupati Cianjur 2 periode dan kini sebagai Anggota DPR RI yang mewakili kita semua di Parlemen,” tandasnya. (rls)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mariah Ketemu Bupati Cianjur di Acara Desa Manjur Bungah Pisan

10 June 2023 - 13:43 WIB

Desa-Manjur-Bungah-Pisan-Desa-Cibadak-Cibeber-Cianjur-Update-Bupati-Cianjur-Herman-Suherman

Bukti Sayang Bupati Cianjur Kepada Guru Ngaji di Cianjur

7 June 2023 - 16:54 WIB

Guru-Ngaji-Forum-Komunikasi-Guru-Ngaji-Gabungan-Ustad-Cilaku-Istighosah-Cianjur-Update

Polres Cianjur Ungkap Jaringan Perdagangan Orang, Dua Ibu Muda Ditangkap

7 June 2023 - 10:04 WIB

Bupati Cianjur Ungkap Tujuan Dari Kegiatan Desa Manjur, Ternyata.

6 June 2023 - 22:51 WIB

Bupati Cianjur Ungkap Tujuan Dari Kegiatan Desa Manjur

Geng Motor Ancam Keselamatan Warga, Kapolres Cianjur: Tembak Ditempat!

5 June 2023 - 06:53 WIB

Geng Motor Ancam Keselamatan Warga, Kapolres Cianjur: Tembak Ditempat!

Aksi Unjuk Rasa Gempa Cianjur Berakhir Ricuh: Ajengan Elim Menyayangkan Kejadian Ini

2 June 2023 - 16:11 WIB

Trending di Berita