CIANJURUPDATE.COM – Suara dentuman misterius kembali terdengar di wilayah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Kali ini, fenomena tersebut dilaporkan oleh seorang warga asal Cipanas yang tengah berada di kawasan wisata Gunung Kasur, Desa Gadog, Kecamatan Pacet, pada Kamis (8/1/2026) malam.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 18.44 WIB. Saksi mata yang saat itu sedang berada di salah satu kafe di area Gunung Kasur merekam momen ketika suara gemuruh terdengar di tengah suasana malam yang hening.
Dalam rekaman video berdurasi pendek yang mendokumentasikan pemandangan lampu kota dari ketinggian, terdengar suara dentuman yang cukup jelas. Sesaat setelah bunyi tersebut, terdengar percakapan warga di lokasi yang menyadari asal suara.
“Tuh sora deui ti gunung (Itu suara lagi dari gunung),” ucap seorang pria dalam rekaman video tersebut, yang kemudian diiyakan oleh rekannya.
BACA JUGA: Teka-Teki Dentuman dan Cahaya Misterius di Cianjur, BMKG Sebut Aktivitas Manusia
Salah seorang warga yang merekam kejadian tersebut, Fahmi Saiful (25), mengatakan bahwa dirinya bersama teman-teman hendak pulang dari salah satu kafe di Cipanas. Namun, saat di perjalanan, mereka mendengar suara dentuman kembali.
“Ya pokonya suara dentuman nya itu kaya suara tembakan kang dan terdengar sangat jelas,” kata dia saat dikonfirmasi, Jumat (9/1/2026).
Fahmi menyebutkan bahwa dirinya mendengar suara dentuman tersebut sebanyak tiga kali. Namun, suara pertama tidak sempat terekam karena ia masih dalam posisi berkendara. Selain itu, ia memastikan tidak ada kilatan cahaya yang menyertai suara tersebut.
BACA JUGA: Dentuman Misterius dan Cahaya Merah Guncang Cipanas, BPBD Cianjur Turun Tangan Selidiki Penyebab
“Tiga kali, cuman yang pertama gak ke rekam, karena kan kami lagi bawa motor nah baru yang suara kedua itu saya udah ngeluarin Handphone baru terekam suara yang kedua tersebut lokasinya di jalan Gunung kasur Cipanas. Tapi yang ini tidak melihat kilatan cahaya atau apapun cuman mendengar suara saja,” tutupnya.
Diberitakan sebelumnya, suara dentuman keras dan kilatan cahaya misterius di langit menghebohkan warga di kawasan Puncak, Kabupaten Cianjur, pada Senin (05/01/2026) malam. Fenomena ini memicu keresahan di beberapa kecamatan, termasuk Cipanas dan Pacet.***
