CIANJURUPDATE.COM – Masyarakat di Desa Salamnunggal, Kecamatan Cibeber dan Desa Sukasarana, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur bakal segera memiliki jembatan penyeberang Sungai Cisokan.
Pengerjaan jembatan dengan konstruksi rangka baja yang memiliki panjang 100 meter serta lebar 1,8 meter tersebut, dibiayai dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Nasional (APBN) Tahun Anggaran 2023 melalui Kementrian PUPR sebesar Rp4 Miliar.
Menurut keterangan dari PJN Kementrian PUPR wilayah II Jawa Barat, Santoso, jembatan merupakan usulan dari Pemerintah Daerah, target pengerjaan jembatan dilaksanakan sampai akhir tahun 2023.