Diduga Korsleting Listrik, Empat Rumah di Cipanas Cianjur Hangus Terbakar
CIANJURUPDATE.COM – Kebakaran hebat melanda permukiman warga di Kampung Babakan Situ RT 03/RW 06, Desa Cipanas, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur pada Sabtu, 17 Januari 2026. Insiden yang diduga dipicu oleh korsleting listrik ini dilaporkan terjadi sekitar pukul 16.28 WIB.
Dalam peristiwa tersebut, satu unit rumah dua lantai hangus terbakar. Rumah tersebut dihuni oleh dua Kepala Keluarga (KK), yakni Yusup Afandi (35) dan Nyanyang Suhaemi (46), dengan total sembilan jiwa. Selain itu, tiga rumah lainnya juga terdampak, masing-masing milik Igun (50) dengan 4 jiwa, Tibi (60) dengan 4 jiwa, dan Neneng (75) dengan 4 jiwa.
Ketua Tagana Desa Cipanas, Ceceng Mudasir (55), menjelaskan bahwa dirinya sedang berada di lapangan saat menerima informasi darurat dari keluarganya melalui telepon.
“Setelah mendengar kejadian tersebut saya langsung menelpon Damkar dan anggota Tagana. Selang beberapa menit dari damkar tiba dilokasi dan langsung memadamkan api,” ungkap Ceceng saat diwawancarai di lokasi kejadian.
BACA JUGA: Kemenag Cianjur Gelar Jalan Sehat Kerukunan Peduli Bencana
Upaya pemadaman dilakukan secara kolaboratif oleh petugas Pemadam Kebakaran (Damkar), kepolisian, Tagana Desa Cipanas, serta dibantu warga setempat. Berkat aksi sigap tersebut, api berhasil dikendalikan dalam waktu sekitar 15 menit.
“Alhamdulillah saat ini api sudah padam dan sedang melakukan pendinginan dengan dibantu oleh pihak Damkar, Kepolisian, Destana dan masyarakat,” jelas Ceceng.
Ia merinci bahwa dari total empat rumah yang terdampak, satu rumah mengalami kerusakan total (habis terbakar), sementara tiga rumah lainnya hanya mengalami imbas di beberapa bagian bangunan.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun warga mendapat kerugian material yang saat ini belum diketahui berapa jumlahnya. Dan saat ini warga yang rumahnya habis terbakar akan dievakuasi ke rumah RT setempat,” pungkasnya.***



